BIOTOGOLD | Panduan Cara Ternak Ayam BROILER #2

Lanjutan Panduan Cara Ternak Ayam  Broiler …

C. DOC ( Day Old Chick ) Datang

  1. Pemanas dinyalakan minimal 2 jam sebelum DOC tiba (pre-heating), agar temperatur brooding sudah cukup stabil saat DOC masuk dan liter sudah menjadi hangat.
  2. Pakan dan air minum disiapkan di dalam brooder sebelum DOC tiba.  Air minum yang disarankan adalah air gula 2-3% (20-30 gram gula merah per liter air minum).
  3. DOC yang jelek atau cacat langsung dikeluarkan, sedangkan yang lemah dapat dibantu minum dengan cara mencelupkan ujung paruh ke dalam air gula.
  4. Penyebaran dan tingkah laku anak ayam dalam di dalam brooder harus selalu diamati kondisinya.

Pemanas Untuk Kandang Selalu diawasi

Jenis Pemanas Jumlah DOC

(Musim Panas)

Jumlah DOC

(Musim Dingin)

Diameter

Sekat pembatas

Pemanas gas 700 – 800 600 – 700 4 meter
Semawar 600 – 700 500 – 600 3.5 meter
Batu bara 600 – 700 500 – 600 3 meter
Drum (grajen/kayu) 700 – 800 600 – 700 4 meter

Setelah DOC dipastikan dalam kondisi nyaman, lakukan evaluasi crop fill dengan mengamati DOC setelah 6 jam ditebar, minimal 80% tembolok berisi pakan dan air.  Setelah 12 jam ditebar, 100% tembolok harus berisi pakan dan air.

  1. Apabila tembolok terlalu keras, berarti ayam kurang minum dan amati temperatur serta ketersediaan air minum.
  2. Apabila tembolok terlalu lembek, berarti ayam kurang makan dan amati temperatur serta ketersediaan pakan.
  3. Apabila tembolok kosong, lakukan pengamatan situasi brooding secara menyeluruh, terutama temperatur dan pencahayaan.  Apabila diperlukan feeder tray dan gallon minum diketuk-ketuk secara perlahan-lahan agar DOC mendekat supaya  aktif makan dan minum.
  4. DOC datang sebelum datang, gallon minuman yang sudah diberi gula dimasukkan ke dalam brooder terlebih dahulu dan pakan dimasukkan belakangan. Hal ini dimaksudkan agar DOC minum terlebih dahulu untuk menambah energi tubuh yang sangat ber -kurang selama transportasi ke kandang. Apabila semua DOC sudah minum, pakan yang sudah disediakan dimasukkan ke dalam brooder dan pakan yang diberikan sedikit demi sedikit. Frekuensi pemberian pakan paling tidak 8 kali dalam sehari semalam dan lebih baik bila dilakukan setiap 2 jam sekali sambil mengontrol kondisi DOC.
  5. Brooder dikatakan nyaman bila kondisi DOC menyebar dan yang paling penting adalah pada saat DOC istirahat/tidur dengan posisi kepalanya di telonjorkan ke depan.
penyebaran ayam dalam brooder
penyebaran ayam dalam brooder

Jangan sekali-kali memberikan pakan terlebih dahulu sebelum air minum sudah tersedia di dalam brooder. Hal ini akan menyebabkan banyak kematian, karena pada saat DOC sudah kenyang kemudian minum air maka pakan di dalam saluran pencernaan akan mengembang dan dapat menyumbat saluran pernapasan DOC. Hal ini dapat berakibat DOC mengalami kekurangan oksigen, sehingga banyak yang mati. Pemberian pakan dan minuman seperti tersebut di atas dilakukan sampai ayam di panen agar mortalitas tidak banyak karena kesalahan peternak sendiri.

PERIODE STARTER

A. PAKAN DAN AIR MINUM

  1. Anak ayam harus dipaksa untuk aktif makan dan minum selama 3 (tiga) hari pertama, bisa dibantu dengan cara mengetuk tempat pakan dan tempat minum secara perlahan-lahan agar DOC mendekat untuk makan dan minum atau pakan diberikan sesering mungkin (sebaiknya setiap 2 jam sekali selama sehari semalam).
  2. Pakan yang tersisa dikumpulkan dan diayak untuk diberikan kembali pada ayam, tetapi jangan dicampur dengan pakan baru. Tempat pakan harus selalu dibersihkan sebelum pakan yang baru diberikan.
  3. Tempat minum supaya digantung mulai umur 2 (dua) hari, tetapi kalau DOC masih kesulitan untuk memasukan paruhnya ke dalam air jangan dipaksakan tempat minumnya digantung dan setiap hari tingginya disesuaikan setinggi punggung ayam.
  4. Tempat pakan gantung mulai diperkenalkan pada umur 8 hari dan diharapkan pada umur 10 hari ayam sudah mengenal tempat pakan gantung dan harus sudah digantung paling lambat umur 12 hari.
  5. Selepas masa brooding, pakan diberikan minimal 2 kali sehari dengan tempat pakan diatur setinggi tembolok ayam.
  6. Bila menggunakan tempat minum otomatis, perhatikan level air sbb:
  • Umur kurang dari 10 hari, permukaan air setinggi 0.6 cm di bawah bibir galon minuman (supaya terjangkau dan mudah diminum oleh ayam).
  • Umur lebih dari 10 hari, permukaan air 0.6 cm dari dasar galon minuman (supaya tidak mudah tumpah dan tetap terjangkau oleh ayam besar)
  • Galon minuman dibersihkan setiap pagi dan sore, sisa air dibuang agar air yang baru segera mengisi tempat minum.

B. PELEBARAN SEKAT

  1. Mulai umur 3 hari dilakukan pelebaran secara bertahap mengikuti kondisi ayam. Pelebaran harus diikuti dengan penambahan serta pengaturan tempat pakan/minum. Posisi pemanas diatur sedemikian rupa agar penyebaran panas bisa merata.
  2. Sebagai acuan, pelebaran sekat diatur sebagai berikut :

Umur (Hari)

Ekor/m2

1

60 – 65

3

40 – 45

6

25 – 30

8

20 – 25

10

15 – 20

14

10 – 15

18

8 – 10

>18

8 (full house)

C. PEMANAS DAN LITTER

  1. Sebaiknya di setiap brooder disediakan thermometer ruang untuk memantau suhu, akan tetapi pengamatan terhadap kondisi kenyamanan ayam yang paling tepat adalah dengan melihat perilaku ayam itu sendiri. Sebagai pegangan, kondisi nyaman bagi DOC bila menyebar di dalam brooder dan dalam keadaan tidur dengan menelonjorkan kepala ke depan.
  2. Pemanas dinyalakan setidaknya sampai umur 14 hari dan pemanas dapat diperpanjang bila kondisinya masih dingin. Bila ayam kepanasan, pemanas dapat dimatikan dengan tetap memperhatikan penyebaran dan kondisi ayam di dalam brooder.
  3. Litter yang digunakan harus kering dan sudah didesinfeksi sebelumnya atau menggunakan formalin untuk tujuan tersebut (5 liter formalin 40% dalam 95 liter air).

Litter untuk Kandang Panggung

  • Penggantian litter disarankan dilakukan pada umur 8-10 hari. Pembukaan tirai slat dapat dimulai pada umur 18 hari untuk daerah panas dan 21 hari untuk daerah dingin (kondisi ayam selalu diamati).
  • Dengan tetap mempertimbangkan kondisi litter, pembukaan tirai slat dapat diundur jika cuaca benar-benar sangat dingin.
  • Pembukaan tirai slat dilakukan secara bertahap mulai dari 25%, 50%, 75%, hingga terbuka semua. Saat pembukaan tirai slat, tirai samping bawah (sarung) harus sudah terpasang.
setingan kandang ayam broiler model panggung
setingan kandang ayam broiler model panggung

 

Untuk kandang postal dan double deck.

  • Ketebalan litter minimal 3-5 cm, penggantian litter mengikuti jadwal sbb:
Umur (hari) 8-10 16-17 21-25 28-dst
Penggantian litter Ganti 100% Ganti yang menggumpal Ganti 100% Tabur
  • Setelah umur 25 hari litter cukup ditabur dan diambil yang menggumpal saja. Penggantian litter dilakukan secara perlahan-lahan,
  • Setelah pengerukan dan penggantian liter selesai, posisi ayam dapat digeser ke arah liter baru dan lakukan penggantian pada sisi berikutnya.
  • Untuk kandang postal agar diperhatikan tinggi dinding samping kandang  jangan lebih dari 20 cm agar sirkulasi udara berjalan lancar. Jangan sampai kepala ayam pada posisi di bawah bibir dinding samping bagian atas agar amoniak tidak terhisap oleh ayam.
setingan ideal dinding lantai postal ayam broiler
Setingan Ideal Dinding Lantai Postal Ayam Broiler

D. VENTILASI

1. Masa brooding

Urutan pembukaan tirai apabila temperatur brooding terlalu panas adalah sbb:

  • Buka tirai plafon.
  • Buka tirai dalam mulai dari atas ke bawah
  • Bila masih terlalu panas, tirai  bisa dibuka pada bagian luar sisi yang berlawanan dengan arah angin, juga dari atas ke bawah
  • Bila suhu mulai dingin, urutan penutupan tirai dilakukan sebaliknya.

2. Selepas masa brooding

Pembukaan tirai samping harus dimulai dari atas ke bawah dengan pengaturan sbb:

  • Buka terlebih dahulu tirai yang berlawanan dengan arah angin.
  • Pembukaan dilakukan secara bertahap dengan melihat kondisi ayam.
  • Jika pembukaan tirai samping dirasa belum cukup, bisa dilanjutkan pembukaan tirai bawah (buka dulu tirai yang berlawanan dengan arah angin, dibuka dari bawah ke atas sambil mengamati kondisi ayam).

E. PENCAHAYAAN

  • Sebagai patokan praktis, untuk setiap brooder minimal diberi 10 watt SL/TL atau    60 watt lampu pijar dengan ketinggian 170 cm, selanjutnya ditambah sesuai kebutuhan.
  • Jika siang hari cuaca gelap, lampu harus dinyalakan agar feed intake dan water intake tidak terganggu.
  • Mulai umur 4 hari, pada malam hari perlu dibuat suasana gelap 1-2 jam untuk produksi hormon pertumbuhan (melatonin) dan sebagai antisipasi jika suatu saat terjadi lampu padam tiba-tiba agar ayam tidak mati numpuk.

 

Bersambung ke  Panduan Cara Ternak Ayam BROILER #2 ( Periode FINISHER )

 

Baca juga :

Bobot ayam dan telur semakin meningkat, kotoran tidak berbau

BIOTOGOLD | Panduan Cara Ternak Ayam BROILER #1

Temukan Kami di

Facebook : bioto gold ()

Website : www.agroprobiotik.com

Instagram:  https://www.instagram.com/biotogrow_official/

 

Info dan Order:

Jam Kerja:

  • Senin-Sabtu : 08.00 – 16.30 WIB

Phone/ Whatsapp:

  • 0821 3414 1276
  • 0857 2852 4744
  • 0813 9260 5007

atau klik Link berikut ini
https://linktr.ee/biotogrow_official

 

Pencarian dari Google :

Related posts

Leave a Comment